Pengalaman : Cara mengurus klaim santunan kecelakaan lalu lintas di PT Jasa Raharja

By // Tidak ada komentar:
Hola, reader bankjim.com. kali ini kami ingin membagikan pengalaman saat mengurus klaim santunan kecelakaan lalu lintas dari PT Jasa Raharja. Pada agustus 2017 kendaraan travel yang ditumpangi oleh mertua kami mengalami kecelakaan lalu lintas di jalan tol cipularang. Beliau termasuk dari beberapa penumpang yang mengalami luka serius dan harus di rawat di rumah sakit. Perawatan gawat darurat (emergency) dilakukan di Rumah sakit terdekat dengan lokasi kecelakaan sedangkan perawatan intensif dilakukan oleh dokter spesialis di Rumah Sakit khusus perawatan tulang di Bandung. 


Biaya perawatan gawat darurat di RS yang pertama sudah dibayarkan oleh PT Jasa Raharja sedangkan biaya perawatan di RS khusus perawatan tulang belum dibayarkan. Rencananya memang biaya perawatan ini di tanggung oleh perusahaan travel namun ternyata mereka mempunyai batasan nilai perawatan dan kelas fasilitas kesehatan yang diberikan. Sedangkan kami menginginkan  perawatan dan fasilitas kesehatan yang terbaik. Oleh karena itu kami harus menanggung selisih biaya rumah sakit yang harus dibayarkan karena menggunakan kelas VIP. Tentunya ini cukup berat tetapi kami memahami bahwa perusahaan memiliki standar prosedur mengenai tanggungan biaya ini dan kami menghargai tanggung jawab yang diberikan oleh perusahaan travel tersebut selama masa perawatan. 

Nah disini kami kembali teringat dengan santunan kecelakaan lalu lintas dari PT Jasa raharja. Kami mendapatkan informasi bahwa mulai tanggal 1 juli 2017 nilai santunan perawatan kecelakaan lalu lintas (daarat) naik maksimal Rp 20 juta, tentunya setelah membayarkan biaya RS utk perawatan gawat darurat (emergency) mereka masih bisa memberikan bantuan biaya perawatan lanjutan. Untuk itu kami segera mengurusnya. 
Berikut ini yang kami lakukan untuk mengajukan klaim santunan kecelakaan lalu lintas di PT Jasa raharja, yaitu :

1. Menghubungi pihak kepolisian terdekat dari lokasi terjadinya kecelakaan lalu lintas.  

Hal ini untuk meminta dibuatkan laporan terjadinya kecelakaan lalu lintas yang dialami mertua kami. Laporan ini diperlukan sebagai persyaratan klaim santunan kecelakaan di PT Jasa raharja. Prosedurnya mudah, kami ke kantor polsek terdekat dengan lokasi kecelakaan dan menuju bagian lalu lintas (lantas). Setelah menyampaikan maksud kami ternyata petugas disana sudah mengetahui tentang kecelakaan tersebut bahkan mobil travel yang rusak masih berada di tempat parkir khusus di belakang polsek ini. Sehingga petugas dengan mudah membuatkan laporan atau berita acara kecelakaan lalu lintas tersebut. Disini kami hanya menunjukkan fotokopi KTP mertua kami dan laporan dibuat relatif cepat dan tanpa biaya.

2. Meminta perkiraan biaya pengobatan dan perawatan dari rumah sakit

Dalam hal ini kami meminta dibuatkan perkiraan biaya rumah sakit untuk paket pengobatan keseluruhan dari biaya obat, operasi, rawat inap dan program pemulihan mertua kami. Mintalah kuitansi asli yang di tanda tangani dan stempel oleh petugas RS yang berwenang. Jangan lupa untuk mencatat nomor telepon petugas RS yang bertanggung jawab atas perhitungan biaya tsb untuk memudahkan saat petugas PT Jasa Raharja melakukan konfirmasi ke RS. Besaran biaya ini akan dilampirkan saat mengajukan klaim ke PT Jasa raharja.

3. Menuju ke kantor PT Asuransi Jasa Raharja untuk mengajukan klaim santunan biaya perawatan kecelakaan

Datanglah ke kantor PT jasa raharja terdekat. Jangan lupa membawa identitas diri pelapor (asli + copy), identitas korban (asli + copy), surat laporan kecelakaan dari kepolisian, surat keterangan kesehatan dari dokter dan kuitansi biaya perawatan dari rumah sakit. Disini oleh petugas anda akan diminta untuk mengisi formulir pengajuan santunan. Formulir berupa isian data pelapor, data korban, tujuan santunan (meninggal, luka – luka, cacat tetap, luka + meninggal, luka + cacat tetap), data peristiwa kecelakaan dan daftar persyaratan yang perlu dilampirkan. Isilah formulir tersebut sesuai data dan fakta peristiwa yang sebenar – benarnya. Pihak PT Jasa Raharja kemudian akan meneliti kelengkapan dan kesesuaian data dan peristiwa kecelakaan dan mengkonfirmasikan besaran biaya perawatan ke pada pihak rumah sakit. Sebagai alternatif, formulir pengajuan santunan ini juga terdapat di website jasa raharja. Silahkan di isi, di cetak dan diserahkan ke kantor PT Jasa Raharja terdekat untuk diverifikasi oleh petugas.

Dalam kasus saya, pihak PT Jasa Raharja melakukan konfirmasi kepada pihak kepolisian dan pihak rumah sakit. hasilnya diketahui, pihak jasa raharja telah membayarkan biaya perawatan di rumah sakit tempat perawatan gawat darurat (emergency) sebesar Rp 3 juta sehingga kami menerima uang santunan biaya perawatan sebesar Rp 17 juta. Hal ini karena berdasarkan ketentuan pertanggungan, besaran santunan biaya perawatan kecelakaan yang di tanggung oleh PT Jasa raharja maksimal adalah Rp 20 juta (Rp 20 jt – Rp 3 jt = Rp 17 jt).

Proses di kantor PT Jasa Raharja ini sekitar satu hingga dua jam atau bisa juga seharian. Hal ini tergantung oleh kelengkapan informasi yang disediakan oleh pemohon dan juga tergantung oleh berapa banyak orang yang mengajukan klaim santunan pada hari itu. Secara umum, proses klaim kami cukup cepat (proses pengajuan santunan selesai 1 hari) karena bukti serta dokumen yang dilampirkan sah dan lengkap dan petugas PT Jasa Raharja sudah mendata peristiwa kecelakaan ini di RS saat perawatan gawat darurat. Hal ini karena PT Jasa raharja bekerjasama dengan kepolisian untuk memperoleh informasi kecelakaan lalu lintas dan segera datang mendata korban kecelakaan tersebut ke rumah sakit. Biasanya dalam jangka waktu dua hari kemudian santunan akan di transfer atau diberikan langsung ke pihak korban.
Demikianlah cara kami mengurus klaim santunan asuransi kecelakaan dari PT Jasa Raharja di Jawa barat. Prosedur klaimnya relatif mudah dan tidak ribet. Oh ya, masyarakat harusnya menyadari bahwa mereka yang di rawat di rumah sakit karena kecelakaan alat angkutan penumpang umum dan kecelakaan lalu lintas jalan dijamin oleh PT Jasa Raharja. Jadi jika anda atau keluarga anda ada yang mengalami kecelakaan lalu lintas harap keluarga korban segera menghubungi pihak kepolisian untuk melaporkan kecelakaan tersebut dan mengurus santunan ke PT Jasa Raharja. Sehingga korban yang perlu perawatan segera ditangani dan ditanggung biayanya atau jika ada yang meninggal dapat segera di urus pemakamannya dan ahli waris dapat segera memperoleh santunan.

Perhatian hak santunan gugur atau kadaluarsa jika :

-    klaim diajukan lebih dari 6 bulan setelah terjadinya kecelakaan.
-    Tidak dilakukan penagihan dalam waktu 3 bulan setelah hal dimaksud disetujui oleh PT Jasa raharja.
-    Kecelakaan tunggal tidak ditanggung oleh PT Jasa Raharja.

Wisata ke Taman Hutan Rakyat (Tahura) Ir. H. Djuanda – Dago Pakar – Bandung

By // Tidak ada komentar:
Hola reader bankjim.com, seminggu setelah hari raya idul fitri 2017 kami sekeluarga pergi berlibur ke ke taman hutan rakyat (tahura) Ir. H. Djuanda. Alamatnya di komplek tahura Ir H. Djuanda No. 99, Dago pakar, Bandung. Tujuan kami adalah ingin melihat gua bersejarah yaitu goa jepang dan goa belanda yang keduanya berada di kawasan tahura ini. Kenapa goa tersebut targetnya, mungkin terinspirasi acara mister tukul di tv, maka keluarga kami jadi penasaran. Hahaha.


Harga tiket masuk ke taman hutan rakyat (tahura) ini adalah Rp 12.000,- per orang untuk wisatawan nusantara (lokal) sedangkan harga tiket masuk untuk wisatawan mancanegara Rp 52.000,- per orang. Biaya parkir untuk mobil Rp 12.000 per mobil dan Rp 6.000,- per motor.
  
Selepas pintu masuk no. 1 terdapat peta lokasi kawasan wisata alam tahura. Berdasarkan peta tersebut selain goa jepang dan goa belanda, anda dapat mengunjungi spot wisata seperti curug koleang, penakaran rusa, curug kidang, curug omas maribaya, patahan lembang atau tebing keraton. Namun karena lokasinya berjauhan maka tidak mungkin semua lokasi dikunjungi. Oleh karena itu kami lebih fokus ke tujuan utama yaitu menuju ke goa jepang dan goa belanda.

Dari pintu masuk no. 1 kami langsung menuju ke goa jepang, berdasarkan petunjuk jalan jaraknya sekitar 400 meter. Oh ia tahura ini adalah taman hutan jadi kami harus berkeliling berjalan kaki. Sepanjang perjalanan udaranya terasa segar. Walaupun kami datang sekitar jam 12 siang namun udaranya tetap sejuk. Mungkin karena sepanjang perjalanan ke goa jepang banyak pohon rindang di sekitarnya. 


Saya tidak menyangka terdapat alam luas yang masih alami, asri dan hijau dimana kita bisa relaks menghirup udara segar tanpa mendengar suara kendaraan bermotor di dekat pusat kota bandung. Sejauh mata memandang hanya ada bentang alam yang hijau dan sesekali ada kicau burung dan monyet – monyet lucu yang berlompatan diantara pepohonan. Jangan takut ya, monyet disini asyik bermain sendiri di pepohonan dan tidak suka mengganggu pengunjung.

Kawasan taman hutan rakyat (tahura) ini cukup terawat dengan baik. Jalan setapak yang berada di sini juga cukup aman, bersih dan terawat sehingga pengunjung nyaman menyusuri jalan setapak tersebut. Fasilitas toilet juga tersedia di beberapa titik sepanjang jalan ini. Di tempat ini terdapat beberapa kedai – kedai makan sederhana yang menyajikan makanan seperti jagung bakar, roti bakar, snack dll. Ada juga rumah makan yang letaknya di sisi tebing sehingga pengunjung dapat menikmati keindahan alam di lembah hijau yang ada di sekitarnya.

Enak sekali jalan santai bersama keluarga atau teman disini. Mungkin memang serunya jalan di tahura ini ramai – ramai bersama teman ataupun keluarga. Saling bicara, bercanda dan menikmati segarnya alam tidak terasa sampai deh ke tujuan pertama kami. Goa Jepang.

Sebelum lanjut ke goa jepang, berikut ini tips berwisata di tahura :
  • Perjalanan di wilayah tahura ini merupakan trek jalan kaki yang landscapenya naik turun jadi siapkan kondisi fisik anda.
  • Harap Jaga dan awasi anak anda dengan baik. Ada sebagian  trek jalan setapak yang berbatasan langsung dengan lembah atau jurang, hanya sebagian jalan dibuatkan trotoar sedangkan lainnya masih berupa jalan tanah berbatu sehingga rawan tersandung atau terpeleset terutama saat musim hujan.
  • Jaga kelestarian alam sekitar. Jangan mencorat coret tebing dan Jangan buang sampah sembarangan. Jika tidak ada tempat sampah, simpan sementara lalu buang di tempat sampah terdekat.
  • Gunakan alas kaki atau sepatu yang nyaman dan aman anti slip.
  • Siapkan payung atau jas hujan. Di sepanjang jalan tahura ini jarang terdapat tempat berteduh jadi lebih baik bersiap – siap jika terjadi hujan.
  • Jangan lupa bawa senter. Senter sangat berguna saat mengeksplorasi goa jepang atau goa belanda.

Goa Jepang

Di lihat dari luar, jepang tersebut terlihat menembus tebing batu yang tinggi. Terdapat 4 (empat) pintu akses keluar masuk goa jepang yang saling terkoneksi di dalamnya. Ada 1 pintu yang ukuran goanya cukup besar, menurut saya mungkin mobil bisa masuk ke dalam 1 pintu goa ini. Sedangkan goa yang lainnya lebih kecil. Di depan goa ada warga sekitar yang menawarkan jasa sewa senter Rp 5.000,- per senter. Saran saya jika anda tidak membawa sendiri, gunakanlah senter tersebut karena goanya gelap gulita jadi sangat bermanfaat pastinya. Ada juga jasa guide yang memandu pengunjung menelusuri berbagai ruangan dalam goa dan menjelaskan fungsi ruangan tersebut. Jika anda ingin mengetahui lebih detail tentang bagian dalam goa jepang maka silahkan gunakan jasa pemandu (guide) tersebut, harganya Rp 40.000,-.


Di bagian dalam goa terdapat ruangan istirahat prajurit, ruang amunisi, ruang komunikasi radio dan logistik. Di sisi kiri dan kanan goa juga terdapat lubang ventilasi sebagai saluran sirkulasi udara. Saya perhatikan, dari struktur goanya, sepertinya goa ini belum selesai di bangun karena ada beberapa bagian goa yang aksesnya buntu dan ada ruangan yang agak nanggung bentuknya. 

Selain gelap, harap juga berjalan dengan hati – hati karena lantai dan dinding goa lembab bahkan terkadang ada genangan air sehingga rawan terpeleset.  Tentunya agak seram juga menyusuri goa yang gelap gulita, licin dan ditambah penjelasan dari pemandu mengenai aktivitas yang dilakukan di dalamnya dimasa penjajahan jepang tersebut. Jadi menurut saya masuklah ke dalam goa bersama teman atau keluarga agar dapat saling menjaga kecuali anda ingin uji nyali berjalan sendirian ke dalam goa dan keluar dari pintu lainnya. Silahkan.


Goa Belanda

Lokasi wisata berikutnya adalah goa belanda, jaraknya sekitar 800 meter dari goa jepang. Disini tempatnya sudah lebih tertata. Di depan pintu goa sudah dibuatkan pelataran luas yang berlapiskan konblok sehingga tidak becek. Di sisi pelataran terdapat warung sederhana yang menyajikan roti bakar, jagung bakar, ubi bakar, pisang bakar dan minuman seperti teh, kopi, wedang jahe dan bajigur. Disini sambil mengawasi anak – anak bermain di pelataran, kami dapat bersantai di bale – bale warung atau meja kursi outdoor yang menghadap lembah hijau menyegarkan.

Dari luar dilihat dari ukuran pintunya, ukuran goa terlihat lebih kecil daripada goa jepang. Namun jangan salah, jaringan goa di dalam goa belanda ini jauh lebih luas dan lebih lengkap. Pintu goa belanda ini juga tembus ke sisi lain dari perbukitan batu pasir tufaan. Di dalamnya terdapat ruangan istirahat prajurit, ruang amunisi, ruang telekomunikasi, ruang logistik dan ruang sel tahanan.

Pastinya di goa belanda ini lebih menyeramkan di bandingkan dengan goa jepang. Luas dan kompleksnya jaringan goa ini juga membuat kami agak takut untuk mengeksplorasi lebih jauh ke dalamnya. Khawatirnya kondisi gelap gulita dan banyaknya sub cabang goa belanda ini dapat membuat kami tersesat. Jika memang serius menjelajah goa ini disarankan untuk menggunakan jasa pemandu (guide). Kami akhirnya memilih jalur lurus yang aman yaitu menjelajah dari pintu masuk goa menembus sisi lain bukit dan kembali lagi. Ini adalah jalur utama goa belanda dengan sub jaringan goa di sayap kiri dan kanannya.

Selanjutnya dari sini anda dapat melanjutkan perjalanan ke patahan lembang atau tebing keraton. Bisa di capai dengan jalan kaki (jika kuat karena jaraknya masih jauh) ataupun menggunakan jasa sewa motor. Biaya nya Rp 70.000,- sampai Rp 100.000,- (silahkan nego aja). Biaya ini sudah termasuk ongkos pulang pergi (PP) ke tebing keraton.

Perjalanan kami ke kawasan wisata alam Taman hutan rakyat (Tahura) Ir. Djuanda berakhir sampai di sini saja. kami tidak sanggup lagi untuk mengunjungi spot wisata lainnya. Karena lokasi lainnya jauh dari goa belanda ini. Lokasi terdekat adalah penakaran rusa yang jaraknya 1 km dari sini. Mungkin jika saya berwisata sendiri tidak bersama anak –anak maka akan saya lanjutkan (karena sebenarnya saya suka wisata alam seperti ini). Belum lagi jika memikirkan jalan kembali yang menanjak ke arah pintu masuk kami yang jaraknya 1,2 km tadi. Anak – anak sih happy – happy saja karena kalau mereka lelah tinggal minta orang tuanya yang gendong, hahaha. Ok demikian, sampai bertemu di kisah kami berikutnya hanya di bankjim.com. thanks for reading.

Berikut video kami saat trekking di Tahura Ir. H. Djuanda : 



Pengalaman membayar pajak kendaraan bermotor yang telat bayar lebih dari satu tahun pajak

By // 11 komentar:
Halo reader bankjim.com. kali ini saya ingin berbagi pengalaman sewaktu mengurus pembayaran pajak kendaraan bermotor (mobil) saya yang telat bayar lebih dari satu tahun pajak. Akibat keterlambatan ini, prosedur pembayaran pajak kendaraan bermotor (PKB) jadi lebih lama dibandingkan dengan pengurusan PKB satu tahunan biasa. Untuk pengurusan pembayaran dan penerbitan STNK nya juga tidak bisa dilakukan di gerai Samsat atau Samsat keliling yang ada di sekitar kita. Namun harus dilakukan di kantor Samsat pusat. Dalam hal ini karena saya berdomisili di Jakarta Timur maka yang terdekat adalah di kantor Samsat Jakarta Timur (kebon nanas). 

Pada intinya ada 2 (dua) tahap utama dalam pengurusan keterlambatan pembayaran pajak PKB. Yaitu :
  1. Pemilik kendaraan melakukan pelunasan kewajiban perpajakan yang terlambat, menunggak atau telah bayar.
  2. Pemilik kendaraan melakukan pelunasan kewajiban perpajakan tahun berjalan (tahun depan untuk memperoleh STNK baru yang masih berlaku.
Langsung saja, berikut ini tahapan pembayaran pajak kendaraan bermotor  yang telat bayar (menunggak) dan belum di bayarkan melewati masa pajak lebih dari 1 tahun. (Tahapan ini sama  untuk PKB mobil atau motor) yaitu : 

1.    Persiapkan dokumen kendaraan yang diperlukan
Dokumen yang perlu di siapkan adalah BPKB fotokopi, STNK asli dan fotokopi, KTP asli dan fotokopi. Jangan lupa membawa alat tulis (pulpen) untuk mengisi formulir permohonan STN.

2.    Mengisi formulir permohonan STN
Sampai di kantor samsat jakarta timur, silahkan masuk gedung dan menuju ke bagian informasi yang berlokasi persis di depan pintu masuk. Mintalah formulir permohonan STN yang diberikan gratis oleh petugas dan isilah data diri pemilik dan data kendaraan anda. Di depan bagian informasi terdapat meja yang dapat digunakan untuk tempat mengisi formulir. Di meja tersebut juga tersedia contoh formulir permohonan STN yang telah di isi. silahkan ikuti seperti contoh.
 

 3.    Minta diterbitkan Surat Ketetapan Pajak (SKP) Pajak Kendaraan Bermotor (PKB)
Untuk membayar pajak kendaraan yang telat bayar maka pemilik kendaraan perlu meminta untuk diterbitkan Surat Ketetapan Pajak (SKP) PKB. Di dalam surat ini tercantum besaran nilai pajak beserta denda yang harus dibayarkan oleh pemilik kendaraan. 

Loket penerbitan SKP ini ada di lantai 3. Segera menuju ke loket pendaftaran SKP, masukkan formulir permohonan yang sudah di isi tadi beserta dokumen yang sudah disiapkan yaitu BPKB fotocoki, STNK asli dan fotokopi, dan KTP fotokopi. Setelah memasukkan dokumen silahkan menunggu SKP di proses, kemudian nama kita akan di panggil dan akan diberikan Surat Ketetapan Pajak (SKP) berwarna kuning beserta berkas dokumen yang sebelumnya kita serahkan di loket.

Sebenarnya proses ini cukup singkat namun karena ramai oleh pemohon maka saya menunggu cukup lama. Ramainya permohonan penerbitan SKP ini karena seperti saya, mereka ingin memanfaatkan keringanan yang diberikan oleh pemda DKI Jakarta berupa pemutihan atau penghapusan denda pajak kendaraan bermotor (penghapusan denda ini berlaku sampai 31 agustus 2017) dan menghindari penegakan hukum (razia) yang gencar dilakukan oleh kepolisian bersama dengan pemda DKI Jakarta. 



4.    Melakukan pembayaran SKP beserta kartu dana SWDKLLJ tahun pajak yang terlambat bayar (menunggak)
Setelah mendapat SKP maka segeralah ke lantai 4 untuk menuju ke loket jasa raharja dan serahkan SKP. Di loket ini SKP akan di kembalikan dan pemohon akan diberikan kartu dana atau sertifikat jasa raharja SWDKLLJ. Selanjutnya bawa SKP dan kartu dana tersebut ke bagian pembayaran yaitu di loket bank DKI yang posisinya persis di sebelah loket jasa raharja. Tunggu panggilan dan siapkan uang senilai yang tertera di SKP di tambah uang senilai pada kartu dana SWDKLLJ. Setelah melakukan pembayaran petugas bank akan memberikan stempel tanda lunas pada lembar SKP dan lembar dana SWDKLLJ. 


5.    Melakukan pendaftaran penerbitan STNK untuk tahun pajak berjalan
Setelah selesai pembayaran pajak keterlambatan maka pemilik kendaraan perlu mengurus pembayaran kewajiban perpajakan PKB untuk tahun berjalan (tahun depan). Hal ini karena untuk memperoleh STNK baru yang masih berlaku maka perlu dilakukan pencetakan atau penerbitan STNK satu tahunan di lantai 1. Lokasinya jika anda mengurus kendaraan motor maka ada di sisi kiri gedung (pintu masuk ke kiri) sedangkan jika mengurus kendaraan mobil maka ada di sisi kanan gedung (pintu masuk ke kanan). 

Ambil nomor urut antrian dan serahkan bendel dokumen yang sudah di isi tadi (formulir permohonan, BPKP fotokopi, STNK asli dan fotokopi, KTP asli dan fotokopi) beserta SKP dan kartu lembar dana yang sudah di cap stempel lunas ke petugas di loket pendaftaran. Kemudian dokumen di proses, silahkan menunggu panggilan sesuai nomor urut antrian untuk memperoleh fotokopi lembar surat setoran pajak daerah (SPPD) PKB kendaraan anda. Silahkan cek kesesuaian data di dalam SSPD tersebut. Catatan : ternyata di dalamnya masih tertera besaran sanksi administrasi keterlambatan SWDKLLJ walaupun hari ini masih dalam masa penghapusan denda PKB.

6.    Melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor satu tahunan
Siapkan uang sesuai nilai yang tertera dalam surat setoran pajak dan lakukan pembayaran di loket tiga atau empat bank DKI. Kemudian silahkan menunggu kembali penerbitan STNK baru.


7.    Mengambil STNK baru yang masih berlaku
Petugas akan memanggil nama pemilik kendaraan dan menyerahkan STNK yang masih berlaku beserta lembar asli surat ketetapan pajak daerah PKB/BBN KB dan SWDKLLJ. Silahkan di cek kembali kesesuaian data diri dan kendaraan anda di dokumen tersebut. Selesai.

Demikianlah proses pengurusan pembayaran keterlambatan pajak kendaraan bermotor di samsat pusat Jakarta Timur (kebon nanas). Mudah bukan? Silahkan anda mengurus sendiri dan manfaatkanlah masa penghapusan denda pajak yang diberikan oleh pemda pada periode tertentu karena sangat membantu meringankan beban pembayaran pemilik kendaraan.

Dirgantara Expo 2017 – Jakarta

By // 1 komentar:
Bulan april merupakan bulan dirgantara Indonesia. Pada bulan ini diperingati HUT TNI Angkatan Udara dan diadakan gelar kekuatan kedirgantaraan terbesar di Indonesia. Salah satu event nya adalah dirgantara Expo 2017 yang menampilkan berbagai alutsista TNI AU dan kegiatan kedirgantaraan lainnya.

Kami yang berdomisili di sekitar Bandar udara halim perdana kusuma merasakan sekali peningkatan aktivitas lalu lintas udara menjelang bulan dirgantara ini. Tentunya kami penasaran ingin melihat langsung pesawat – pesawat yang berseliweran di atas rumah kami. Pada dirgantara expo inilah kami akan dapat melihat pesawat tersebut jadi pastinya kami akan datang dan membagikan informasi kunjungannya kepada anda reader bankjim.com. langsung saja.

Hari pertama dirgantara expo, kami langsung berangkat pagi dari rumah agar tidak terkena macet. Oh ia, lokasi pameran adalah di terminal haji bandar udara halim perdana kusuma. Jadi untuk sampai ke sini lebih dekat masuk melalui jalan komodor halim atau bisa juga lewat jalan raya pondok gede. Di jalan masuk ini tersedia umbul – umbul dan plang besar dirgantara expo sebagai petunjuk arah. Sampai di lokasi expo ternyata parkir di area expo di reserved untuk VIP dan undangan maka kami harus mencari parkir di sekitar area dirgantara expo.

Kami sampai lokasi dirgantara expo sekitar jam 08.00 WIB. Namun ternyata setelah kami melihat banner rundown acara, untuk hari pertama expo di buka secara resmi jam 10.00 WIB. Wah kami datang terlalu cepat bisa – bisa kami harus menunggu lama disini namun alhamdulillah ternyata kami diperbolehkan masuk area expo oleh petugas. Terima kasih pak, kami merasa seperti VIP karena di sini banyak sekali tentara dengan seragam lengkap sedang bersiap untuk acara pembukaan dirgantara expo. Kami pun berkeliling area expo.
Pada expo ini ditampilkan beberapa alat utama sistem pertahanan (alutsista) TNI AU, alutsista yang ditampilkan terdiri dari pesawat tempur, pesawat angkut, helicopter, kendaraan tempur (ranpur) dan kendaraan taktis (rantis). Ada juga ruang pameran yang berisikan stand dari pihak yang berkepentingan di dunia kedirgantaraan. Diantaranya disini anda dapat melihat mock-up kockpit pesawat terbang modern, komponen sistem navigasi eletronik, prototype rudal anti personel yang digunakan TNI AU, perlengkapan standar personel TNI AU, stand perwakilan airline dan berbagai miniatur pesawat udara.

Saya selalu senang datang ke pameran seperti ini. Ada rasa bangga dan kagum melihat dari dekat pesawat seperti Sukhoi SU-27 MK, Sukhoi SU-30 KM2, helicopter Super puma, pesawat Hercules, pesawat Cassa CN 295, pesawat Fokker 28, dll. Bahkan untuk pesawat CN 295, beberapa pengunjung yang terpilih dapat terbang gratis di langit Jakarta selama 30 menit. Tentunya ini pengalaman yang tidak terlupakan yaitu naik pesawat angkut militer di wilayah udara terbatas TNI AU. Keren.


Untuk video pesawat tempur Sukhoi anda dapat melihatnya di sini :


Perhatian : Bagi yang membawa anak – anak pastikan berhati – hati karena lokasi pameran berada di sebelah landasan pacu yang sibuk jadi selang beberapa menit akan ada pesawat yang landing dan take off. Tentu ini juga pengalaman yang menarik melihat aktivitas pesawat tersebut dari dekat. Namun saat itu biasanya di iringi dengan deru suara pesawat yang sangat keras. Apalagi ketika pesawat jet tempur TNI AU yang take off atau bermanuver terbang rendah, suaranya sangat keras dan memekakkan telinga. Anak saya sempat kaget pertama kalinya dan teriak ketakutan namun setelah di jelaskan dan di ajarkan melindungi telinga mereka jadi mengerti dan mulai menikmati pertunjukkan pesawat tersebut.

Selain pesawat dan helicopter, ditampilkan juga beberapa kendaraan TNI AU seperti kendaraan tempur (ranpur) ATAV – P6 dan meriam oerlikon Skyshield MK 2, dll. Sedangkan untuk kendaraan taktis (rantis) seperti ATC tower mobile (pengatur lalu lintas udara mobile), smart hunter (radar mobile), senkom (pusat komunikasi mobile), dll.



Selain itu disini juga diadakan pertunjukkan dinamis aerobatic dari Jupiter aerobatic team TNI AU yang keren, atraksi kolone senapan dari paskhas TNI AU, pemecahan rekor terjun payung, drumband taruna AAU, aksi aeromodeling dan paramotor.

Untuk video suasana di Dirgantara Expo 2017 anda dapat melihatnya di sini :



Menurut saya dirgantara expo ini sangat bermanfaat dalam menumbuhkan rasa bangga cinta tanah air, masyarakat pun dapat mengetahui perkembangan teknologi kedirgantaraan dan melihat langsung kecanggihan peralatan militer yang dimiliki bangsa Indonesia. Sangat wajar jika acara ini dilakukan setiap tahun dan jika ada dirgantara expo 2018 Jakarta saya pasti akan datang kembali. Begitulah pengalaman kami di expo kali ini, ok bankjim reader, See you at dirgantara expo next year. 

Pengalaman Menginap di Hotel Seruni – Cisarua

By // 2 komentar:
Pada bulan maret 2017 kami berlibur dan menginap di hotel seruni – cisarua. Seperti biasa, kami akan sharing pengalaman kami weekend menginap di hotel seruni ini kepada reader bankjim.com. 

Karena kami sudah merencanakan liburan ini maka satu minggu sebelumnya kami memesan kamar di hotel ini. Namun ternyata kami masih kesulitan mendapatkan kamar yang berdekatan karena hanya tersisa 1 kamar di hotel seruni 2 dan 2 kamar lagi di hotel seruni 3. Info : hotel seruni ini terdiri dari 3 gedung hotel utama yaitu hotel seruni 1 (Pangrango), hotel seruni 2 (Gunung gede) dan hotel seruni 3 (Gunung salak) . Sempat ada niat  untuk cari hotel lain namun tidak kami lakukan karena adanya rekomendasi keluarga dan keinginan untuk mencoba atmosfer menginap di hotel ini. Akhirnya kami setuju mengambil dan booking kedua kamar tersebut. Tarif harga kedua kamar tersebut tidak jauh berbeda yaitu harga dari kisaran Rp 900.000,- sampai Rp 1.000.000,- per room/night. (weekend rate).

Seminggu kemudian, pada Hari sabtu jam 11 kami berangkat dari rumah di daerah TMII. Perjalanan di tol jagorawi relatif lancar hanya agar tersendat di gerbang tol cibubur sesudahnya lancar jaya. Sampai di exit tol ciawi ternyata kami terjebak sistem buka tutup hingga kendaraan terhenti sekitar 30 menit namun setelahnya arah ke puncak dibuka naik satu arah. Perjalanan kami menjadi lancar sekali.


Lokasi hotel seruni ini searah dengan jalan menuju ke taman safari indonesia – cisarua. Alamat lengkap nya Jalan raya Pirus, Kampung Baru Tegal Cibeureum – Cisarua – Jawa barat. Anda belok ke arah kanan di tugu jalan yang menuju ke taman safari Indonesia dari sini jalan terus hingga sekitar satu km akan ada jalan kecil di sebelah kiri jalan dengan petunjuk sign “Hotel Seruni” . masuk ke jalan itu, jangan kaget karena jalannya memang kecil hanya cukup untuk 2 mobil, jika berpapasan maka kendaraan harus jalan pelan dan hati – hati agar tidak bersenggolan. Dari jalan ini ke arah hotel jaraknya lumayan jauh dan berkelok – kelok jadi kami sempat khawatir apakah benar ada hotel bagus di dalam sini.

Setelah beberapa saat akhirnya kami sampai juga di hotel seruni, kami pun langsung menuju ke gedung resepsionist untuk mengurus administrasi booking kamar kami. Dari sini tidak terlihat jelas hotel nya karena memang gedung ini khusus receptionist dan reservasi saja. Setelah administrasi selesai kami mendapatkan kunci kamar dan voucher sarapan untuk 2 orang per kamar. Petugas kemudian memberitahukan bahwa lokasi kamar hotel berada di belakang gedung reservasi ini mengikuti jalan masuk yang ada, ok kami ikuti, ternyata jarak hotel seruni  2 dan 3 cukup jauh dari gedung reservasi. Anda perlu membawa kendaraan sendiri untuk menuju kesini. Posisi gedung hotel seruni 1, 2 dan 3 memanjang bersebelahan. Jaraknya dari gedung resepsionis hingga ujung komplek hotel di seruni 3 kira - kira sekitar 1.000 m. Kontur jalannya naik turun dan berliku jadi kalau tidak membawa kendaraan sendiri agak merepotkan dan capek saat membawa barang – barang.

Sampai ke lobby hotel seruni 2 petugas cukup ramah dan sigap membantu membawa barang ke kamar kami. Di area ini nuansa bali dan sunda sangat terasa. Ini terlihat dari setup desain interior, lukisan, relief dinding dan patung yang ada. 

Masuk ke kamar hotel, atmosfernya juga sama terdapat patung dan lukisan bali. Kamar kami adalah kamar satu bedroom dengan tempat tidur kayu berukir klasik, fasilitas yang ada tv LCD besar dengan saluran tv kabel, wardrobe, safe deposit box, meja dan kursi di dalam dan di luar kamar. Kamar mandi yang berisikan wastafel, kaca dressing, toilet, sekat untuk shower dan sekat bathtube. Secara umum kami cukup puas karena kamarnya luas dan nyaman walaupun disini tanpa ac udaranya sudah cukup dingin.  Namun ada sedikit catatan minus karena tidak adanya kulkas untuk mendinginkan barang tertentu dan adanya patung serta lukisan yang menampilkan wanita topless yang menurut saya kurang pantas di lihat anak – anak dan remaja.



Kebetulan di seruni 2 ini kami mendapatkan kamar yang view belakangnya menghadap ke pegunungan dengan akses ke pelataran. Jadi ketika kami membuka pintu belakang terlihat pemandangan pegunungan yang indah dan kami dapat akses langsung ke pelataran. Pelataran ini adalah tempat favorit pengunjung hotel karena bentuknya berupa ruang terbuka yang luas ( ilustrasi: karena luasnya anak - anak bisa bebas berlarian dan bermain bola disini) dengan background landscape pegunungan yang indah. Di tempat ini juga terdapat patung kereta kuda yang keren sebagai salah satu spot foto para pengunjung hotel.
Sedangkan 2 kamar kami yang lain ternyata lokasinya terpisah cukup jauh dari kamar kami di seruni 2. Kami harus menggunakan mobil untuk menuju ke seruni 3. Di kamar ini lokasinya cukup terpencil dari bagian hotel lainnya tepatnya satu bangunan dengan “gedung opera”. Di kedua kamar ini masing – masing ada 3 bedroom single jadi cukuplah untuk anggota rombongan kami. Secara umum untuk fasilitas lainnya sama dengan kamar kami sebelumnya di seruni 2. Yang berbeda adalah di antara kedua kamar ini terdapat connecting door dan view belakang kamar hotel disini hanya menghadap tebing saja. Namun disini lebih terasa privasinya karena view belakang tidak dapat dilalui oleh pengunjung hotel seperti di seruni 2.

Karena lokasi kamar yang berjauhan, kami mengatur waktu untuk dapat berkumpul bersama. Sabtu sore kami berkumpul di kamar seruni 3 dan makan makanan yang kami bawa dari rumah. Jadi selama disini kami tidak memesan makanan hotel sehingga kami tidak bisa mereview service dan kualitas makanan room service, yang pasti menu makanannya sama seperti hotel lain yaitu sop buntut, nasi goreng, aneka masakan tionghoa dan jepang.

kemudian pada malamnya ada anggota keluarga yang menonton pertunjukkan seni di gedung opera. Disini terdapat pertunjukkan live tari bali, tari jaipong, kesenian angklung dan opera yang diadakan setiap malam minggu. Penarinya cukup ramah dan kita dapat berfoto bersama dengan mereka. Anggota keluarga lainnya ada yang jalan – jalan ke pelataran, ke luar hotel ke arah puncak atau ke taman safari Indonesia melihat kehidupan hewan dengan sensasi berbeda di program night safari. 

Oh ya, info : untuk minta extra bed anda harus membayar Rp 300.000,- dan dibayar tunai setelah kasur diantar ke kamar. Jika anda memesan extra bed maka anda mendapatkan tambahan 1 voucher tambahan untuk sarapan. Disini juga ada ketentuan unik, yaitu jika anda memindahkan kasur tempat tidur dari tempatnya misal ke lantai maka anda dikenakan biaya Rp 250.000 per malam. 

Besok paginya kami sarapan di restoran yang ada di hotel seruni 2, sebenarnya karena kamar kamar kami berbeda gedung seharusnya kami sarapan di lokasi yang berbeda. Tapi karena kami ingin kumpul maka semua sarapan di hotel seruni 2 dan ternyata bisa tinggal serahkan voucher sarapan ke petugas hotelnya saja.
restoran kami ini memiliki view yang bagus. Lokasinya di ketinggian, bentuknya melingkar dan sekeliling dinding sisi luarnya berbahan kaca full dari lantai sampai plafon sehingga pengunjung restoran dapat leluasa melihat pemandangan perbukitan indah di sekitarnya. Restoran ini pun cukup luas dapat menampung seluruh pengunjung hotel seruni 2 yang sarapan disini. For your info : pengunjung hotel seruni 1, 2 dan 3 memiliki restoran tempat sarapan sendiri – sendiri.

Menu sarapan disini cukup enak dan bervariasi sesuai standar hotel. Tersedia aneka bubur (bubur ayam, kacang hijau dan ketan hitam), telur dadar dan omelette, aneka salad, bakery serta aneka buah. Untuk minumannya tersedia jus, teh dan kopi. Untuk sajian buffetnya tersedia nasi putih dan nasi goreng, sosis ayam dan sapi, sayuran, fish fillet, gorengan, dll. Anda dapat makan sepuasnya hingga kenyang disini. Waktu sarapan adalah dari jam 7.00 sampai jam 10 pagi.





Setelah makan kami jalan – jalan menikmati pemandangan dan udara segar di sekitar komplek hotel seruni. Disini ada beberapa kolam renang untuk dewasa dan anak di beberapa lokasi berbeda. Bagi orang dewasa yang ingin serius berenang terdapat kolam renang standar kompetisi yang biasa di pakai oleh atlet renang berlatih. Di masing – masing gedung seruni 1,2 dan 3 juga terdapat kolam renang sendiri untuk anak dan dewasa lengkap dengan fasilitas waterslide, air mancur, dan kolam jazucci air hangat. Di lokasi agak ke bawah dari bangunan hotel terdapat fasilitas waterpark lengkap dengan 2 buah waterslide yang cukup tinggi mungkin sekitar 10 meter, ramp tempat bermain air dan terdapat juga mainan unik seperti flying fox namun untuk menggerakkannya perlu di bantu dorong manual oleh orang. Area ini beralaskan pasir putih halus jadi sambil mendorong dan jika terjatuh pun tidak akan terasa terlalu sakit. Di sekitar area ini juga terdapat permainan anak – anak seperti ayunan, kemidi putar, rangka panjat bola dunia dll. Tempat ini cukup luas dan banyak ruang terbuka hijau sehingga dijadikan tempat favorit untuk kegiatan seru – seruan bagi mereka yang menginap dengan rombongan besar.


Setelah selesai berkeliling dan bermain kami memutuskan kembali dan berenang di kolam renang di hotel seruni 2 dengan pertimbangan lokasinya dekat dengan kamar, ada kolam renang anak, kolam dewasa dan kolam jacuzzi air hangat. Di sini juga banyak kursi panjang tempat berjemur sehingga keluarga dapat istirahat sambil mengawasi anak berenang. Jangan kaget, berenang disini air nya dingin sekali namun tentu badan menjadi terasa segar. 

Anggota keluarga yang tidak berenang, mereka asyik foto – foto di sekitar kolam renang ataupun di pelataran yang memiliki view pegunungan yang indah. Jika kemudian ingin upload foto and video ke sosial media maka tinggal jalan sedikit ke lobby, disini tersedia wifi gratis dan cukup cepat untuk sekedar update status, informasi dan cek email. Jangkauan wifi nya cukup bagus dan stabil, di kamar kami yang lokasinya cukup jauh dari lobby pun masih dapat menangkap dengan baik sinyal wifi ini.

Demikianlah pengalaman kami selama menginap di hotel seruni – cisarua – jawa barat. Secara umum hotel ini cukup bagus, kami memperoleh pengalaman yang menyenangkan. Menurut kami hotel ini cocok bagi keluarga yang ingin beristirahat, retreat atau gateway dari kesibukan hiruk pikuk kota. Udaranya segar dan lingkungannya hijau asri. 

Untuk video tentang hotel seruni – cisarua dapat anda saksikan di sini :

Cara memblokir dan membuat kartu debit atm yang baru menggantikan kartu atm yang hilang

By // Tidak ada komentar:
Kartu debit atm adalah dokumen yang penting. Kartu ini memudahkan kita untuk menarik, mentransfer dana melalui mesin atm dan melakukan transaksi debit di merchant yang memiliki mesin edc (eletronic data capture). Namun apa jadinya jika kartu atm bank ini hilang atau di curi, terbayang bagaimana pihak yang tidak berhak dapat melakukan aktivitas di atas dengan dana hasil jerih payah kita selama ini. Oleh karena itu pengamanan kartu atm atau debit bank sangatlah penting.


Apabila kita mengalami kehilangan kartu debit atm bank maka ada hal – hal yang perlu dilakukan untuk keamanan dana di rekening dan mendapatkan kembali kartu debit atm pengganti. Langkah – langkah ini ditulis berdasarkan pengalaman pribadi saya saat kehilangan kartu atm bank mandiri. Yaitu :

1. Tetap tenang dan carilah ke semua tempat. Jika tidak ditemukan maka segera lakukan pemblokiran kartu debit atm. Proses pemblokiran dapat dilakukan dengan mendatangi kantor cabang atau menghubungi nomor telepon call center bank.  Yang di bahas disini adalah pemblokiran dengan menghubungi call center bank dengan alasan waktu kejadian diluar kerja dan urgensi kecepatan layanan.

2. Hubungi Mandiri Call 14000 untuk pelaporan kehilangan. Ikuti alur informasi di mandiri call untuk melaporkan kehilangan kartu debit atau kartu kredit. Agar lebih jelas pilih berbicara dengan costumer service officer (CSO). Disini pihak CSO akan melakukan prosedur standar verifikasi yaitu meminta nasabah untuk menjawab sejumlah pertanyaan untuk memverifikasi kebenaran kepemilikan rekening. Pertanyaan ini biasanya sesuai data diri pemilik rekening.

3. Utarakan maksud pemblokiran kartu debit atm. Informasikan bahwa kartu atm anda hilang dan ingin melakukan pemblokiran terhadap kartu tersebut. Yang di maksud dengan pemblokiran adalah menonaktifkan kartu atm sehingga tidak dapat digunakan bertransaksi. Setelahnya anda dapat menanyakan nilai saldo rekening anda dan lokasi terakhir kartu debit atm digunakan beserta nilainya. Silahkan anda cocokkan informasi tersebut dengan transaksi yang anda lakukan apakah sesuai atau tidak. Bila kemudian ada transaksi yang bukan anda lakukan bisa utarakan ke CSO lalu tanyakan tindakan apa yang harus dilakukan.

Pemblokiran kartu debit atm bank tidak mempengaruhi aktivitas transaksi anda melalui media lain sehingga transaksi perbankan melalui kantor cabang, sms banking dan internet banking masih dapat dilakukan. 
CSO akan memblokir kartu atm mandiri anda dan menginformasikan bahwa untuk membuka blokir dan memperoleh kartu debit atm baru harus melampirkan surat keterangan kehilangan dari kepolisian, kartu identitas diri (KTP) dan buku rekening bank.

4. Laporkan kehilangan kartu atm ke kepolisian terdekat. Prosedur pelaporan, selengkapnya dapat di baca melalui artikel “Cara Melapor Kehilangan Kartu Debit ATM Bank Mandiri ke Kantor Polisi”.

5. Datang ke kantor cabang bank mandiri terdekat. Untuk membuat kartu debit atm bank mandiri yang baru anda harus menghadap petugas costumer service dengan melampirkan syarat – syarat yaitu surat keterangan kehilangan dari kantor polisi, kartu identitas diri (KTP) dan buku rekening bank. Sambil menunggu antrian silahkan isi formulir permintaan atau keluhan nasabah yang tersedia. Isi formulir pada bagian nama, alamat, kartu identitas, tempat tanggal lahir, telepon, nomor rekening dan pengaduan kartu hilang. Formulir yang sudah di isi dan di tandatangani nanti diserahkan ke petugas costumer service.



6. Utarakan  maksud pembuatan kartu atm yang baru ke petugas costumer service. Setelah tiba giliran anda, segera utarakan maksud pembuatan kartu debit atm bank mandiri yang baru. Serahkan formulir permintaan atau keluhan kepada petugas. Petugas akan meminta anda menunjukkan asli kartu identitas diri (KTP) dan buku rekening bank dan surat keterangan kehilangan dari kepolisian. Asli KTP dan buku rekening bank akan dikembalikan ke nasabah. Dengan membawa persyaratan lengkap maka proses penggantian kartu debit atm berlangsung cepat dan mudah. Kartu atm baru yang anda dapatkan umumnya adalah kartu debit atm yang polos tanpa nama pemilik rekening tertulis di atasnya. Jika anda menginginkan kartu debit yang lengkap dengan tulisan nama anda diatasnya maka anda perlu melakukan proses penggantian kartu atm di cabang – cabang tertentu. Untuk memproses penggantian kartu debit atm mandiri yang baru ini nasabah dikenakan biaya Rp 15.000,- biaya ini dapat dipotong dari dana di rekening atau dibayarkan secara tunai. Kartu debit atm baru dapat segera digunakan setelah menunggu masa aktivasi sekitar 15 sampai 30 menit.

Demikianlah prosedur pemblokiran dan penggantian kartu debit atm bank mandiri yang hilang. Semoga bermanfaat bagi anda semua reader bankjim.com.

Cara membuat laporan kehilangan kartu debit atm bank ke kantor polisi

By // 1 komentar:
Anda pernah kehilangan kartu atm bank? Atau pernah kehilangan SIM, STNK, Passport atau surat berharga lainnya? Saya pernah dan tentu pengalaman ini sangat tidak menyenangkan, merepotkan dan menyebabkan kepanikan tersendiri.. Alasannya, pertama tentu dokumen tersebut sangat penting dan digunakan untuk berbagai keperluan aktivitas sehari – hari. Kedua untuk memproses kehilangan dokumen dan memperoleh kembali dokumen pengganti tersebut butuh waktu dan prosedur yang tidak sebentar. 

Ok langsung saja, saya akan membahas pengalaman saya dalam memperoleh surat keterangan tanda lapor kehilangan/kerusakan barang/ surat dari Kepolisian Sektor (Polsek) Makasar – Jakarta Timur.


Langkah – langkah yang saya lakukan saat kehilangan kartu atm bank adalah sebagai berikut :

Usahakan tetap tenang dan carilah ke semua tempat. Apabila kemudian kartu atm bank tetap tidak ditemukan maka segeralah hubungi pihak bank untuk melakukan pemblokiran kartu atm bank tersebut. Dengan melakukan pemblokiran maka kita melakukan pengamanan atas dana di rekening dari penggunaan oleh orang yang tidak berhak. Kemudian pihak bank juga akan memberitahukan kita agar melampirkan surat laporan kehilangan dari kepolisian yang terdekat dari perkiraan lokasi kejadian sebagai persyaratan untuk menerbitkan kartu atm yang baru.

Selanjutnya, siapkan dokumen terkait yang mungkin diperlukan untuk membuat laporan kehilangan ke kantor polisi seperti KTP, buku rekening bank dan kartu identitas pendukung lainnya jika ada.

Datang lebih pagi untuk melapor ke kantor polisi. Di Polsek Makasar – Jakarta Timur, ruang pengaduan dan pelaporan masyarakat berada di depan dekat parkiran kendaraan. Tepatnya di ruangan pertama di sebelah kanan pintu masuk kantor Polsek Makasar. Saat itu saya datang sekitar jam 10 pagi dan sudah ada antrian mencapai 4 orang jadi sekiranya datang lebih cepat mungkin dapat langsung dilayani. Sambil menunggu saya memperhatikan ada 2 orang polisi yang bertugas melayani lengkap dengan 2 perangkat komputer + printer untuk memproses laporan warga. Ada warga yang melaporkan kehilangan dompet beserta surat atau dokumen berharga di dalamnya. Jadi ia kehilangan juga sim, KTP, kartu atm dan lain – lain. Karena banyaknya dokumen yang hilang, warga tersebut memerlukan beberapa lembar surat keterangan tanda lapor kehilangan/kerusakan barang/surat untuk mengurus nya ke beberapa instansi yang berbeda. Oleh petugas diprintkan satu laporan kehilangan lengkap dengan rincian barang -  barang yang hilang yang sudah di tandatangani petugas kemudian warga menggandakan (fotocopy) surat tersebut sesuai kebutuhan dan kembali ke kantor polisi untuk meminta stempel asli Polsek Makasar.

Laporkan kejadian kehilangan dengan lengkap dan jelas. Sampai giliran saya, petugas polisi dengan ramah mempersilahkan saya menyampaikan hal – hal yang ingin dilaporkan. Kemudian saya melaporkan perihal kehilangan kartu atm bank (lengkap dengan perkiraan lokasi kehilangan dan waktunya). Petugas dengan sigap merespon dan meminta identitas diri (KTP atau passport atau lainnya) beserta buku rekening bank mandiri untuk di buatkan surat laporan kehilangannya. Dokumen ini hanya diperlihatkan dan akan dikembalikan. Pelaporan berlangsung cepat, kemudian petugas memberikan print out surat keterangan tanda lapor kehilangan/ kerusakan barang/surat. Saya membaca surat tersebut dengan baik agar tidak ada kesalahan, karena sudah benar maka saya tandatangani dan petugas kepolisian juga menandatangani dan memberikan stempel polsek makasar pada surat tersebut.

Surat keterangan tanda lapor kehilangan/ kerusakan barang/surat dari kepolisian inilah yang di minta oleh pihak bank untuk dilampirkan saat mengurus kartu atm bank yang baru. Setelah surat saya terima, saya mengucapkan terima kasih dan pamit. Seluruh proses pelaporan ini relatif singkat, efektif dan profesional. Petugas melayani laporan dengan lugas dan tidak bertele – tele. Saya perhatikan dan dari pengamatan mereka yang melapor sebelum saya, semua proses ini gratis tanpa biaya atau pungutan apapun.

Demikian pengalaman saya melapor kehilangan kartu atm debit bank mandiri. Semua proses pelaporan mudah, cepat dan bebas biaya atau pungutan. Jadi tidak usah khawatir karena ini saya buktikan berdasarkan pengalaman pribadi.

Catatan : Surat keterangan tanda lapor kehilangan/ kerusakan barang/surat ini berlaku 14 hari sejak dikeluarkannya surat tersebut. Jadi harap surat keterangan segera digunakan untuk mengurus ke instansi penerbit kartu atm.

Diberdayakan oleh Blogger.